Puluhan anak-anak Taman Pengasuhan Praba Dharma DPW Kota Yogyakarta, Selasa (7/10/2014), melakukan kirab keliling Balaikota.
Berangkat dari lokasi sekolah di Jl Kenari, mereka didampingi guru dan kepala sekolah berjalan membawa gununguan makanan dan buah.
Kepala Taman Pengasuhan Anak Praba Dharma DPW Kota Yogyakarta, Ari Nunik, mengatakan kirab anak-anak dilakukan dalam rangka memperingati HUT Kota Yogyakarta ke 258.
“Anak-anak juga ingin mengucapkan selamat,” katanya.
Sumber : Tribunjogja.com / Rep : Yoseph hary